Kasus Diabetes Usia 20-an Meningkat, Dinkes Kutim Ingatkan Bahaya Konsumsi Gula Berlebih
Plt Kepala Dinas Kesehatan Kutim, Sumarno

Kasus Diabetes Usia 20-an Meningkat, Dinkes Kutim Ingatkan Bahaya Konsumsi Gula Berlebih

Oleh Bahroni • 17 November 2025

Advertorial Diskominfo Kutim

KUTAI TIMUR – Peningkatan kasus diabetes melitus pada kelompok usia 20-an di Kabupaten Kutai Timur (Kutim) mulai mengkhawatirkan. Plt Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kutim, Sumarno, menegaskan bahwa tren ini merupakan sinyal serius terkait pola hidup masyarakat yang semakin jauh dari perilaku sehat.

 

Menurut Sumarno, perubahan gaya hidup menjadi pemicu utama. Anak muda kini lebih banyak menjalani aktivitas yang minim gerak, sementara pola makan mereka mengalami pergeseran ekstrem, terutama pada konsumsi makanan tinggi gula dan lemak. “Sekarang anak muda usia 20 tahun sudah banyak yang kena kencing manis. Ini akibat gaya hidup yang tidak sehat,” ungkapnya.

 

Ia menjelaskan bahwa konsumsi gula memang dibutuhkan tubuh, namun harus berada dalam batas wajar. Ketika dikonsumsi berlebihan, risiko penyakit tidak menular (PTM), termasuk diabetes, meningkat tajam. “Kalau berlebihan bisa berbahaya, jadi keseimbangan itu kuncinya,” jelasnya.

 

Menyikapi kondisi tersebut, Dinkes Kutim terus mengoptimalkan program deteksi dini melalui Cek Kesehatan Keluarga (CKG). Program ini dirancang untuk menemukan potensi penyakit sedini mungkin sehingga intervensi kesehatan dapat dilakukan lebih cepat. “Dengan CKG, kita bisa tahu lebih awal kalau ada potensi penyakit. Kalau terdeteksi tinggi, langsung ditindaklanjuti petugas,” kata Sumarno.

 

Ia juga menegaskan bahwa pencegahan dini merupakan langkah paling strategis untuk melindungi generasi muda dari penyakit yang sebenarnya dapat dihindari. Edukasi tentang perilaku hidup sehat menjadi bagian penting dalam upaya jangka panjang pemerintah.

 

“Hidup sehat itu sederhana asal kita disiplin. Kurangi gula, banyak bergerak, dan rutin periksa kesehatan. Itu kunci agar terhindar dari PTM,” tutupnya. (Adv)

👁️ 233 kali dibaca

Tinggalkan Komentar

Memuat cuaca berdasarkan lokasi Anda...

Logo Portal